Review TWS Sony WF-1000XM3, Masih Worth Di Tahun 2023?

Review sony WF 1000 XM3



Di tahun 2023 ini brand audio berlomba-lomba mengeluarkan lini true wireless (TWS) earphone di market. Hal ini tentu karena adanya demand yang tinggi dari user yang semakin kesini semakin menginginkan peralatan audio yang ringkas tanpa kabel, mudah dibawa kemana-mana, dan murah. 

Hal ini disambut dengan ramainya brand handphone yang menghilangkan jack audio di produk mereka, sehingga user mau tidak mau beralik dari earphone berkabel ke TWS. Saya sendiri punya satu dan satu-satunya TWS yang saya punya adalah Sony WF-1000XM3, TWS top dari Sony beberapa tahun yang lalu. yang saat ini digantikan dengan WF-1000XM4. 

Saya masih memakai TWS ini hingga tahun 2023 ini. Lalu apakah WF-1000XM3 masih worth untuk dimiliki saat ini? ini review Sony WF-1000XM3 berdasarkan pengalaman saya hingga tahun 2023.


Packaging Sony WF-1000XM3


Review sony WF 1000 XM3


Sony Sony WF-1000XM3 hadir masih dengan packaging box, dimana Sony WF-1000XM4 sudah hadir dengan packaging ala kadarnya dengan alasan kemasan yang ramah lingkungan. Sony WF-1000XM3 dibungkus dengan packaging premium dengan box dominan warna putih dengan foto unit TWS dan tidak lupa dengan spesifikasi di bagian belakang box. Kotaknya tebal dan keras sehingga kuat melindungi isinya.

Di dalam box terdapat buku manual, unit tws, dua set eartips dengan ukuran S, M, dan L dengan bentuk eartips bore agak lancip dan agak lebar, dan tak ketinggalan kabel charger dengan colokan type C. 


Build Quality Sony WF-1000XM3

Review sony WF 1000 XM3


Kalau urusan build quality, saya tidak pernah komplain dengan kualitas build quality produk sony. Mulai dari Sony NW-A55, Sony WF-1000XM3, dan headphone Sony WH-1000XM3, saya selalu puas dengan kualitas barangnya. unit TWS Sony WF-1000XM3 dibuat dengan plastik namun tetap terasa mantap kalau dipegang di tangan. Unit TWS tidak terasa kopong dan terasa dibuat dengan baik.

Di unit TWS-nya, daerah touch sensory juga bekerja dengan baik, tidak perlu ditekan dengan berlebihan sensornya sudah bisa bekerja dengan baik. begitu pula dengan charging case terasa premium dan kokoh.

Baterai dari Sony WF-1000XM3 juga termasuk awet menurut saya. Dalam seminggu mungkin saya hanya charging sekali. Walaupun banyak report baterai drop untuk seri TWS sony, unit Sony WF-1000XM3 sampai saat ini masih prima dan tidak drop sama sekali.

Sound Review Sony WF-1000XM3  

Hampir sama dengan suara khas kebanyakan dari produk Sony, Sony WF-1000XM3 secara umum punya suara yang fun. hampir v-shape namun detail dari vokal masih clear dan trebel yang tidak mengganggu kuping.

Review sony WF 1000 XM3



Low Freq / Bass
Bass dari Sony WF-1000XM3 adalah tipikal bass yang fun. Cukup besar buat selera saya, namun tidak sampai berlebihan. Walaupun kuantitasnya cukup besar, bass dari Sony WF-1000XM3 punya kualitas yang sangat baik. Bassnya padat dengan sedikit ekor di belakangnya, rapi, dan tidak mengganggu frekuensi mid dan high nya. Bass dari Sony WF-1000XM3 hampir bisa masuk ke semua genre lagu. Bahkan dipakai untuk lagu dengan bass yang cepat dengan banyak double pedal seperti dream theater bassnya masih bisa didengarkan terpisah satu persatu, begitu juga suara bass gitar tetap terdengar secara jelas. 

Jika untuk playlist EDM, saya merasa bass nya terlalu padat dan ekornya kurang panjang. Untuk musik genre EDM biasanya saya menghidupkan opsi DSEE HX. atau jika masih dirasa kurang nendang, aplikasi pendukung Sony WF-1000XM3 memberikan equalizer dengan template yang bisa langsung digunakan atau dengan menaikkan clear bass secara manual untuk bisa dapat tipe bass yang dirasa cocok.

Mid Freq / Vokal - Instrumen
Vokal yang disajikan oleh Sony WF-1000XM3 adalah tipe yang clear dan smooth. Tidak menonjol di depab namun tetap punya kualitas detail vokal yang baik. posisi nya slightly agak di belakang namun masih jelas dan tidak tertutup bass. Tidak seperti kebanyakan produk china yang di boost di bagian frekuensi ini, namun vokal Sony WF-1000XM3 disajikan secara natural dan pas porsinya. Detail pengucapan kalimat oleh vokalis juga masih terasa jelas.

Untuk penggemar playlist vocal, mungkin posisi vokal terasa kurang maju dan kurang intim dibandingkan iem yang memang A shape atau mid centric seperti Yuan Li yang pernah saya tulis sebelumnya. Namun, tipe vokal dari Sony WF-1000XM3 masih cukup enak untuk dipakai menikmati playlist vokal.

Instrumen bisa tampil dan didengarkan dengan jelas dan tepat posisi instrumennya. Suara denting gitar akustik masih terdengar cukup clear walaupun posisinya sedikit mundur. Lagu dari polyphia atau miyavi yang kental dengan gitar masih bisa masuk di Sony WF-1000XM3.

High Freq / Trebel - Airy - Presence
Sony WF-1000XM3 punya trebel khas sony yang smooth, tidak harsh, tidak terlalu cring, dan tidak extend. Kualitas trebelnya cukup saja. Namun bukan berarti kualitas trebelnya jelek, Sony WF-1000XM3 tetap punya suara trebel yang natural, tidak metalik, detail dan cukup crisp walaupun tidak tegas. Posisi trebel agak mundur seperti vokal. Bagian trebel ini jelas bukan untuk trebel lover, namun trebel dari Sony WF-1000XM3 nyaman didengarkan untuk jangka waktu yang lama.

Dengan high freq yang seperti ini membuat Sony WF-1000XM3 punya suara yang kurang airy dan terkesan agak sempit namun masih punya presence yang cukup baik.

Review sony WF 1000 XM3



Anti Noice Cancelling (ANC) dan Ambience Mode
Salah satu fitur yang dijual dari Sony WF-1000XM3 adalah fitur anti noice cancelling (ANC). Sebenarnya kualitas ANC di Sony WF-1000XM3 sudah bagus, bahkan sangat bagus. Untuk pemakaian dalam perjalanan kereta api, ANC dari Sony WF-1000XM3 sudah cukup meredfam suara kereta yang cukup berisik. 

Namun produsen TWS selalu berkembang, dan teknologi ANC juga terus dikembangkan. Di tahun 2023 ini sudah banyak produsen yang memberikan ANC yang lebih bagus. Seperti upgrade dari Sony WF-1000XM3 yakni Sony WF-1000XM4 dimana salah satu faktor yang ditingkatkan adalah fitur ANC yang dibuat semakin kedap dan makin bisa memblok suara dari luar sehingga semakin terasa sunyi.

Ambience mode yang ditawarkan Sony WF-1000XM3 juga cukup memadai dalam berbagai kondisi keramaian lingkungan sekitar user. Ambience mode bisa di set seberapa jauh kita masih bisa menerima suara dari luar. Bahkan kita bisa meregister tempat atau jalur via maps utnuk setting ambience mode. Sehingga misalkan di kereta otomatis diset full noice canceling atau di kantor disetting ambience mode dengan level tertentu.

Koneksi dan Dukungan Aplikasi

TWS yang bagus sudah seharusnya didukung dengan koneksi yang baik dan aplikasi yang mendukung kerja si TWS. Sony WF-1000XM3 bisa disetting dengan aplikasi "headphone" yang bisa diinstall dari app market di play store atau di app store. Di aplikasi headphone tersebut terdapat setting untuk equalizer, DSEE HX, koneksi, prosentase baterai hingga badge achievement dalam pemakaian si Sony WF-1000XM3. Aplikasi Headphone ini sebenarnya aplikasi universal dari sony untuk produk-produk audio wirelessnya.

Dari sisi koneksi, Sony WF-1000XM3 hanya mendukung dua codec SBC dan AAC. Dimana sebenarnya kedua codec ini sudah cukup untuk pemakaian harian untuk di android atau apple devices. Untuk masalah latency saya tidak bisa menjelaskan karena bukan bukan pemain game FPS yang membutuhkan latency yang kecil dan hanya memakai Sony WF-1000XM3 untuk mendengarkan musik saja, sehingga untuk pemakaian saya pribadi tidak masalah dengan latency.

Review sony WF 1000 XM3


Kelebihan dan Kekurangan Sony WF-1000XM3 

Kelebihan Sony WF-1000XM3
  • Suara all round sehingga masuk di banyak genre lagu
  • Baterai yang prima
  • dukungan aplikasi dan koneksi yang baik
  • banyak pilihan setting equalizer
  • ANC yang bagus
  • Banyak fitur seperti 360 sound, tracking tempat, ambient sound, dll.
Kekurangan Sony WF-1000XM3 
  • Modelnya kaku dan terlalu besar untuk tahun 2023 dimana produsen TWS semakin membuat TWS dengan body yang lebih slim.
  • Charger case yang terbilang besar untuk ukuran TWS di tahun 2023

Kesimpulan

Masih worth kah Sony WF-1000XM3 di tahun 2023? Jika ingin punya TWS dengan build yang bagus, sudah cocok dengan sound khas sony, dan nama besar sony, Sony WF-1000XM3 masih bagus untuk dibeli. Namun saya akan tetap merekomendasikan Sony WF-1000XM4 karena unit tersebut jelas lebih baru secara hardware dan banyak improvement.

Namun jika mengejar fitur (gaming mode, low latency, dll) dan menomorduakan suara, di harga yang setara atau dibawahnya sudah banyak produsen TWS seperti Edifier, Marshall, Jabra atau merek-merek china yang membanjiri marketplace yang bisa dijadikan pilihan.

Demikian review Sony WF-1000XM3 di tahuin 2023 ini. Semoga bisa jadi refrensi bagi teman-teman yang masih pingin Sony WF-1000XM3 di tahun 2023 ini.
taorent
taorent traveller paruh waktu, geek full time

Post a Comment for "Review TWS Sony WF-1000XM3, Masih Worth Di Tahun 2023?"